PENCOBAAN YANG TIDAK MELAMPAUI KEKUATAN KITA

Penulis : Pnt. Leonardo Mangunsong

This image has an empty alt attribute; its file name is D1.png

Pembacaan Alkitab Hari ini : 

I KORINTUS 10:12-15

Bacalah bagian Firman ini utuh dalam perikopnya, berulang-ulang, supaya Anda dapat mengikuti jalan ceritanya, dapat menangkap arti yang dikandungnya memahaminya dan secara khusus hafalkanlah I Korintus 10:13!

This image has an empty alt attribute; its file name is D2.png
  1. Dalam kehidupan sehari-hari perjalanan hidup kita di dalam Tuhan, pencobaaan-pencobaan apakah yang kita alami?
  2. Hal-hal apakah yang akan Allah lakukan bagi kita disaat kita mengalami pencobaan atau pergumulan?
  3. Apakah yang akan kita alami saat kita mengalami pencobaan jika kita hidup dalam kebenaran Tuhan?
This image has an empty alt attribute; its file name is D3.png

Karena kita adalah anak maka Allah menjadikan kita sebagai ahli waris yaitu orang-orang yang berhak dengan janji-janji Allah dan salah satu diantaranya kita membuat bumi ini penuh kemuliaan Tuhan dimana negeri ini dan bangsa-bangsa akan mengenal Tuhan.

Namun iblis mencoba untuk menghalangi langkah kita untuk mewujudkannya.

Halangan tersebut dilakukannya melalui persoalan, masalah serta pencobaan-pencobaan yang kita alami.

Tetapi kita harus tahu juga bahwa Allah telah memberikan kepada kita kemenangan melalui karya Yesus di kayu salib.

“Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah kepada barangsiapa yang mengasihi Dia.” (Yakobus 1:12).

Oleh karena pencobaan tersebut datang dari keinginan kita yang tidak selaras dengan keinginan Tuhan maka kita harus menyerahkan seluruh keinginan kita kepada Tuhan supaya tidak perlu mengalami kejatuhan dan ketakutan dalam menghadapi setiap masalah-masalah yang Tuhan ijinkan kita alami.

Apabila seorang dicobai, janganlah ia berkata: “Pencobaan ini datang dari Allah!” Sebab Allah tidak dapat dicobai oleh yang jahat, dan Ia sendiri tidak mencobai siapa pun. Tetapi tiap-tiap orang dicobai oleh keinginannya sendiri, karena ia diseret dan dipikat olehnya.” (Yakobus 1:13-14).

”Serahkanlah segala kekuatiranmu kepada-Nya, sebab Ia yang memelihara kamu. Sadarlah dan berjaga-jagalah! Lawanmu, si Iblis, berjalan keliling sama seperti singa yang mengaum-aum dan mencari orang yang dapat ditelannya.” (I Petrus 5:7-8).

Dengan demikian kita dapat berkata bahwa pencobaan-pencobaan yang kita alami adalah pencobaan-pencobaan biasa, tidak melebihi kekuatan kita sehingga kita tidak menggerutu dan mengeluh soal dalam kehidupan kita ada pergumulan, permasalahan, persoalan hidup yang diijinkan oleh Tuhan, persoalan keuangan, masalah keluarga, study, pekerjaan dan bisnis juga pelayanan dan kita tidak menjadi kecewa dan mundur secara rohani.

Tetapi mata kita terus memandang Tuhan yang selalu setia di dalam seluruh aspek kehidupan kita dan Dia membuat kita dapat menghadapi pencobaan tersebut dan dapat menanggungnya serta mengalami berkemenangan, sehingga kita dapat melewati masa-masa sukar, beban hidup yang mencoba menghalangi kita untuk menggenapi rencana Allah untuk membawa negeri ini dan bangsa-bangsa kepada kemuliaan Tuhan.

”Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita.” (Roma 8:18).

”Tetapi dalam semuanya itu kita lebih dari pada orang-orang yang menang, oleh Dia yang telah mengasihi kita.” (Roma 8:37).

Diskusikanlah dalam komunitas saudara bagaimana saudara berkemenangan dalam pencobaan-pencobaan dalam kehidupan sehari-hari melalui kekuatan Firman Tuhan!

Pembacaan Alkitab Setahun

Kisah Para Rasul 27-28