DOA ORANG BENAR

Penulis : Pdt. Robinson Saragih

This image has an empty alt attribute; its file name is D1.png

Pembacaan Alkitab Hari ini : 

YAKOBUS 5:13-18

Bacalah bagian Firman ini utuh dalam perikopnya, berulang-ulang, supaya Anda dapat mengikuti jalan ceritanya, dapat menangkap arti yang dikandungnya.

This image has an empty alt attribute; its file name is D2.png
  1. Mengapa jika seorang menderita, dia harus berdoa?
  2. Apa yang seharusnya dilakukan oleh seorang yang sakit?
  3. Apa yang terjadi ketika seorang sakit di doakan para penatua?
  4. Supaya kita sehat, maka apa yang perlu kita lakukan?
  5. Siapa Elia, apa yang dia lakukan dan apa yang terjadi kemudian dia berdoa lagi, maka apa yang terjadi sebagai jawaban doanya?
This image has an empty alt attribute; its file name is D3.png

Saudara, doa siapakah yang disebut sebagai “DOA ORANG BENAR”?

Doa setiap orang yang percaya kepada Yesus Kristus adalah doa orang benar.

Oleh karena itu, timbul pertanyaan, siapakah orang benar itu?

Saudara, Rasul Paulus menuliskan suratnya kepada jemaat di Korintus:

2 Korintus 5:21 ”Dia yang tidak mengenal dosa telah dibuat-Nya menjadi dosa karena kita, supaya dalam Dia kita dibenarkan oleh Allah.”

Saudara, sangat jelas bahwa Yesus Kristus yang tidak mengenal dosa dan tidak pernah berbuat dosa dijadikan oleh Bapa menjadi dosa karena kita supaya melalui Yesus Kristus, kita dibenarkan oleh Allah.

Jadi kita, orang-orang percaya yang dimaksudkan sebagai ”orang benar”.

Yakobus menuliskan bahwa doa orang yang benar sangat besar kuasanya.

Yakobus 5:16 ”Karena itu hendaklah kamu saling mengaku dosamu dan saling mendoakan, supaya kamu sembuh. Doa orang yang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.”

Saudara, ketika seseorang yang percaya kepada Yesus Kristus berdoa, maka doanya akan dikabulkan oleh Tuhan Allah, Bapa yang baik.

Namun, banyak doa orang yang percaya kepada Yesus Kristus tidak terjawab.

Mengapa hal ini bisa terjadi?

Sangat jelas bahwa Yakobus telah menuliskan, “Doa orang benar, bila dengan yakin didoakan, sangat besar kuasanya.”

Jika doa itu diserukan dengan sungguh-sungguh dengan keyakinan bahwa doa tersebut akan dikabulkan, maka doa itu akan dikabulkan.

Haleluya, Puji Tuhan, Amin!

Mengapa banyak doa orang percaya tidak dikabulkan?

Pembacaan Alkitab Setahun

Matius 27-28