SEBAGAI HAMBA YANG TETAP MELAKUKAN TUGASNYA

Penulis : Rina Elisabeth

This image has an empty alt attribute; its file name is D1.png

Pembacaan Alkitab Hari ini : 

MATIUS 24:45-52

Bacalah bagian Firman ini utuh dalam perikopnya, berulang-ulang, supaya Anda dapat mengikuti jalan ceritanya, dapat menangkap arti yang dikandungnya!

This image has an empty alt attribute; its file name is D2.png
  1. Hamba seperti apakah yang disebut setia dan bijaksana?
  2. Hal apa yang akan dilakukan seorang tuan kepada hamba yang setia dan bijaksana ini?
  3. Hamba yang bagaimana yang jahat?
  4. Pada saat seorang tuan datang, hal apa yang akan dilakukan kepada hamba yang jahat?
This image has an empty alt attribute; its file name is D3.png

Teman-teman, 

Tuhan Yesus mengajarkan sebuah perumpamaan tentang hamba yang setia dan bijaksana serta hamba yang jahat. 

Hamba yang setia dan bijaksana yaitu hamba yang diangkat oleh tuan menjadi milik tuan untuk melakukan tugas memberi makan orang-orang pada waktunya.

Hamba ini melakukan tugas tuan dengan bertanggungjawab baik ada tuannya ataupun tidak ada tuannya.

Hadiahnya adalah tuannya mengangkat hamba itu menjadi pengawas harta milik tuannya.

Hamba yang jahat yaitu hamba yang diangkat oleh tuan menjadi milik tuan untuk melakukan tugas tetapi tidak melakukan tugas dengan baik, ketika tuan tidak ada tidak bertanggung jawab atas tugas.

Hamba ini melakukan pelanggaran dengan memukul hamba-hamba lain, makan dan minum bersama pemabuk.

Hadiahnya adalah tuannya memberikan hukuman atas pelanggarannya yaitu dibinasakan oleh tuannya.

Teman-teman, kedua jenis hamba ini diangkat menjadi milik tuan untuk melakukan tugas yang sama.

Tetapi ada respon yang berbeda atas tugas yang diberikan seorang tuan kepada hamba.

Respon ini jugalah yang membawa konsekuensi berbeda  kepada masing-masing hamba.

Setiap kita orang yang percaya adalah hamba yang menjadi milik Bapa di dalam Kristus Yesus.

Setiap kita sebagai hamba memiliki tanggung jawab untuk pergi, beritakan Injil dengan membagikan kabar baik kepada banyak orang, menjadikan mereka murid sampai kedatangan-Nya kedua kali banyak orang yang percaya kepada-Nya.

Memberitakan Injil ini dilakukan baik atau tidak baik waktunya.

Injil yang adalah kekuatan Allah yang akan menolong setiap orang yang percaya kepada-Nya mendapatkan pertolongan, kekuatan dan anugerah untuk bisa melewati setiap masa-masa sukar dan menjadikan orang percaya kuat dan menang dalam setiap waktu. 

Biar setiap kita boleh menjadi hamba yang setia, terus melakukan tugas kita sampai Dia datang kedua kalinya.

Tuhan Yesus memberkati.

Menurut saudara, apakah Saudara termasuk seorang hamba yang setia? Atau hamba yang jahat? Komitmen apa yang akan Saudara buat untuk menjadi seorang hamba yang setia?

Pembacaan Alkitab Setahun

Nehemia 12-13