BATU HIDUP PEMBANGUNAN RUMAH ROHANI

Penulis : Pdt. Robinson Saragih

This image has an empty alt attribute; its file name is D1.png

Pembacaan Alkitab Hari ini : 

1 PETRUS 2:1-6

Bacalah bagian Firman ini utuh dalam perikopnya, berulang-ulang, supaya Anda dapat mengikuti jalan ceritanya dan dapat menangkap arti yang dikandungnya!

This image has an empty alt attribute; its file name is D2.png
  1. Apa yang harus dibuang dari dalam hidup kita?
  2. Apa yang semestinya menjadi kerinduan bagi kita sebagai anak-anak Tuhan?
  3. Kepada siapa kita harus datang? Untuk dijadikan apa?
  4. Siapakah yang dimaksudkan sebagai batu hidup yang telah dibuang oleh manusia?
  5. Untuk apa kita akan digunakan?
This image has an empty alt attribute; its file name is D3.png

Saudara, rasul Petrus menasehatkan kepada jemaat mula-mula suatu nasehat yang menyatakan supaya mereka membuang semua kejahatan dari dalam kehidupan mereka, semua orang percaya di anjurkan untuk menjauhi kejahatan itu dan mendorong mereka untuk haus akan makanan rohani yaitu susu yang murni secara rohani yaitu firman Tuhan.

Tuhan Yesus pernah berkata kepada setan bahwa manusia hidup tidak saja dari makanan jasmani tetapi juga makanan rohani:

Matius 4:4 “Tetapi Yesus menjawab: “Ada tertulis: Manusia hidup bukan dari roti saja, tetapi dari setiap firman yang keluar dari mulut Allah.”

Oleh karena itu saudara-saudara, para penatua gereja kita sejak beberapa tahun yang lalu sudah menganjurkan agar kita membaca empat pasal firman Tuhan setiap hari, sehingga dalam setahun seluruh Alkitab selesai dibaca.

Dan sejak berdiri atau sejak GKKD ada di Bandung ini, kami pemimpin sudah mengajarkan bagaimana pentingnya bersaat teduh (SATE) dengan tujuan agar semua jemaat membaca dan merenungkan firman Tuhan setiap pagi.

Jemaat dianjurkan untuk melakukannya setiap pagi dengan bangun pagi hari meniru apa yang Yesus lakukan dalam hidup-Nya dahulu:

Markus 1:35 ”Pagi-pagi benar, waktu hari masih gelap, Ia bangun dan pergi ke luar. Ia pergi ke tempat yang sunyi dan berdoa di sana.”

Pada waktu itu, Yesus memimpin kedua belas rasul, yaitu murid-murid-Nya.

Mereka hidup bersama.

Oleh karena itu, ketika Dia bangun pagi-pagi sewaktu hari masih gelap maka dia keluar dari rumah dimana mereka menginap atau tempat Yesus dengan para murid hidup dengan tujuan supaya Dia tidak mengganggu para murid yang masih tertidur.

Dia berdoa dan bercakap-cakap dengan Bapa-Nya.

Mengikuti teladan Yesus inilah, kami menganjurkan jemaat bangun pagi-pagi, membaca firman Allah, membaca buku tentang renungan harian atau renungan pagi untuk belajar mengenai kebenaran atau Firman yang ke luar dari mulut Allah.

Jemaat bisa merenungkan dan memperoleh Rhema yaitu Firman Kristus yang di percaya sebagai sumber iman.

Roma 10:17 ”Jadi, iman timbul dari pendengaran, dan pendengaran oleh firman Kristus.”

Saudara, ketika kita merenungkan firman Tuhan, maka kita bisa memperoleh pengertian dari satu kebenaran.

Kita memperoleh suatu prinsip hidup, prinsip bisnis atau kebenaran mengenai hal-hal yang kita sedang pikirkan.

Dalam hal inilah, kita sering mendengar ada rekan-rekan hamba Tuhan berkata: “Aku mendengar suara Tuhan.”

Ada yang mendengarkan itu seperti suara yang audible, seperti ada suara yang mereka nyatakan: benar-benar suara yang sangat tegas mengarahkan atau menyatakan sesuatu.

Saudara, suara di dalam batin itu merupakan firman Tuhan yang sudah pernah kita pelajari sehingga kita mengerti.

Namun kali ini jelas muncul sebagai suatu jawaban dari persoalan yang kita hadapi.

Itulah suatu pekerjaan Roh Kudus. Yesus pernah berkata:

Yohanes 14:26 ”tetapi Penghibur, yaitu Roh Kudus, yang akan diutus oleh Bapa dalam nama-Ku, Dialah yang akan mengajarkan segala sesuatu kepadamu dan akan mengingatkan kamu akan semua yang telah Kukatakan kepadamu.”

Saudara, hidup oleh Roh dan dipimpin oleh Roh Kudus adalah hal yang sangat penting bagi kita supaya tidak lagi hidup dalam kedagingan.

Kita tidak lagi hidup naik turun, atau jatuh bangun secara rohani, tetapi kita terus mengalami kenaikan.

Kita mengalami pembentukan yang dilakukan oleh Roh Kudus supaya kita menjadi batu-batu yang hidup yang akan dipakai sebagai pembentuk rumah rohani.

1 Petrus 2:5 ”Dan biarlah kamu juga dipergunakan sebagai batu hidup untuk pembangunan suatu rumah rohani, bagi suatu imamat kudus, untuk mempersembahkan persembahan rohani yang karena Yesus Kristus berkenan kepada Allah.”

Saudara, marilah kita hidup dalam kerinduan akan Firman Tuhan yang akan mengubahkan kita dari hidup yang lama menjadi hidup yang baru seperti yang dikatakan oleh Rasul Paulus:

2 Korintus 5:17 ”Jadi siapa yang ada di dalam Kristus, ia adalah ciptaan baru: yang lama sudah berlalu, sesungguhnya yang baru sudah datang.”

Roma 6:11 ”Demikianlah hendaknya kamu memandangnya: bahwa kamu telah mati bagi dosa, tetapi kamu hidup bagi Allah dalam Kristus Yesus.”

Galatia 5:25 ”Jikalau kita hidup oleh Roh, baiklah hidup kita juga dipimpin oleh Roh”

Saudara, jika kita hidup dipimpin oleh Roh Kristus, maka kita akan hidup jauh dari kehidupan berdosa. Kita akan hidup dalam kehendak Allah sesuai dengan firman Allah.

Haleluya, puji Tuhan, Amen.

Mengapa anak-anak Tuhan banyak yang tidak ingin terlibat dalam pelayanan dalam gereja?

Pembacaan Alkitab Setahun

Kejadian 32-34