KITA ADALAH TERANG DUNIA
Penulis : Pdt. Robinson Saragih
Pembacaan Alkitab Hari ini :
MATIUS 5:13-16
Bacalah bagian Firman ini utuh dalam perikopnya, berulang-ulang, supaya saudara dapat mengikuti jalan ceritanya dan dapat menangkap arti yang dikandungnya.
- Apa fungsi (gunanya) garam?
- Kalau garam tidak lagi asin, adakah gunanya?
- Siapa yang disebut terang dunia?
- Di mana penerang selalu di tempatkan? Mengapa?
Saudara, Yesuslah yang menetapkan kita sebagai TERANG DUNIA.
Apa sebab kita ditentukan menjadi terang dunia?
Karena ke atas kita telah diturunkan oleh BAPA, ROH KUDUS-NYA, oleh karena itu maka kita menjadi TERANG DUNIA.
YESAYA telah menubuatkan bahwa akan datang TERANG itu.
YESAYA 60:1-5 Bangkitlah, menjadi teranglah sebab terangmu datang, dan kemuliaan TUHAN telah terbit atasmu. Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu. Bangsa-bangsa berduyun-duyun datang kepada terangmu dan raja-raja kepada cahaya yang terbit bagimu. Angkatlah mukamu dan lihatlah ke sekeliling, mereka semua datang berhimpun kepadamu; anak-anakmu laki-laki datang dari jauh, dan anak-anakmu perempuan digendong. Pada waktu itu engkau akan heran melihat dan berseri-seri, engkau akan tercengang dan akan berbesar hati, sebab kelimpahan dari seberang laut akan beralih kepadamu, dan kekayaan bangsa-bangsa akan datang kepadamu.
Suatu nubuatan kepada Israel, namun mereka gagal mengalaminya saat TERANG ITU DATANG, Israel menolak SANG TERANG ITU, yaitu YESUS KRISTUS, MESIAS yang dijanjikan dan sudah dinubuatkan oleh PARA NABI.
YOHANES 1:3-5 Segala sesuatu dijadikan oleh Dia dan tanpa Dia tidak ada satu pun yang telah dijadikan. Dalam Dia ada hidup dan hidup itu adalah TERANG MANUSIA. TERANG itu bercahaya di dalam kegelapan dan kegelapan itu tidak menguasainya.
TERANG yang sesungguhnya yang menerangi setiap orang, sedang datang ke dalam dunia.
Ia telah ada di dalam dunia dan dunia dijadikan olehNya, tetapi dunia tidak mengenalNya.
Ia datang kepada milik kepunyaanNya, tetapi orang-orang kepunyaanNya itu tidak menerimaNya.
Tetapi semua orang yang menerimaNya diberiNya kuasa supaya menjadi anak-anak Allah, yaitu mereka yang percaya dalam namaNya.
Firman itu telah menjadi manusia, dan diam di antara kita, dan kita telah melihat kemuliaanNya, yaitu kemuliaan yang diberikan kepadaNya sebagai Anak Tunggal Bapa, penuh kasih karunia dan kebenaran.
Saudara, dari ayat-ayat ini kita belajar bagaimana Israel GAGAL menjadi TERANG DUNIA, tapi SEMUA ORANG YANG PERCAYA KEPADA NAMA YESUS, menjadi TERANG DUNIA, karena kita bisa menerima YESUS sebagai SUMBER TERANG yang datang dari surga yang diutus oleh BAPA untuk MENERANGI DUNIA yang GELAP ini.
Karena saya dan saudara percaya YESUS dan menerima DIA, maka kepada kitalah TERANG itu hadir dan TINGGAL di DALAM KITA, GEREJA menjadi TERANG DUNIA.
Saudara, marilah kita menjadi TERANG DUNIA, sesuai denga KEHENDAK TUHAN ALLAH, BAPA kita, yang telah menjadikan kita anak-anakNya.
HALELUYA, PUJI TUHAN, AMEN!
Apa fungsi kita sebagai TERANG DUNIA di tengah keluarga, masyarakat, bangsa kita dan bangsa-bangsa lain?
PEMBACAAN ALKITAB HARIAN
Kejadian 43 – 45