KITA ADALAH SAKSI TENTANG YESUS
Penulis : Pdt. Robinson Saragih
Pembacaan Alkitab Hari ini :
LUKAS 24:44-49
Bacalah bagian Firman ini utuh dalam perikopnya, berulang-ulang, supaya saudara dapat mengikuti jalan ceritanya dan dapat menangkap arti yang dikandungnya.
- Apa yang harus digenapi dari kitab Taurat, Mazmur dan kitab nabi-nabi?
- Apa yang harus diberitakan, didalam nama-Nya?
- Siapa yang harus menjadi saksi Kristus? Mengapa?
- Apa yang dijanjikan oleh Bapa?
Saudara, ketika YESUS hendak kembali ke surga, setelah kebangkitan-Nya, selama 40 hari Dia memperlihatkan diri-Nya kepada HANYA ORANG PERCAYA dan murid-murid, juga kepada KELUARGANYA, anak-anak YUSUF dan MARIA kepada saudara SEKANDUNGNYA.
Selam empat puluh hari YESUS berulang menemui murid-muridNya.
Selama tiga setengah tahun dia melayani, berbagai TOPIK KHOTBAH dan PERUMPAMAAN yang diajarkan-Nya, tapi selama empat puluh hari setelah YESUS bangkit Yesus MENGAJARKAN HANYA SATU TOPIK SAJA, yaitu tentang KERAJAAN ALLAH.
Dan YESUS menyiapkan supaya para MURID menjadi DUTA KERAJAAN ALLAH.
Yesus melarang murid-murid meninggalkan YERUSALEM sampai mereka diPERLENGKAPI oleh BAPA -NYA dengan mengirim seorang PENOLONG dan PENGHIBUR yaitu ROH KUDUS.
Dalam mempersiapkan para murid YESUS ingin agar semua murid-muridNya menjadi duta-duta KERAJAAN ALLAH.
Saudara, YESUS dengan jelas dalam kata-kata terakhirnya di tulis oleh tabib LUKAS :
KISAH PARA RASUL 1:8 Tetapi kamu akan menerima kuasa, kalau Roh Kudus, turun atas kamu, dan kamu akan menjadi saksi-Ku di Yerusalem dan di seluruh Yudea dan Samaria dan sampai ke ujung bumi.
Yesus mendelegasikan kepada para duta KERAJAAN ALLAH itu, bahwa mereka adalah SAKSI YESUS KRISTUS, mereka mendapat tugas untuk menjadikan semua orang MURID YESUS dan membaptiskan mereka ke dalam nama ALLAH BAPA, YESUS KRISTUS dan ROH KUDUS.
Dan juga mengajarkan apa yang YESUS telah ajarkan kepada murid-muridNya.
Jadi TUHAN YESUS mau supaya semua orang percaya mengalami pengalaman untuk menjadi MURID YESUS, sebagai MURID YESUS, mereka diminta untuk menjadi SAKSI YESUS KRISTUS atau sering disebut SAKSI KRISTUS, bukan SAKSI YAHWE, atau SAKSI YEHOVA, kita adalah SAKSI YESUS KRISTUS, karena kita sudah dimuridkan untuk menjadi murid YESUS, jadi kita bukan murid dari BANG ROBIN, MURID BANG LEO ATAU MURID KO TIM, bukan, kita semua adalah MURID YESUS, yang diperintahkan untuk bersaksi tentang YESUS KRISTUS, KERAJAAN ALLAH, bukan tentang GKKD, tapi KERAJAAN ALLAH.
HALELUYA, PUJI TUHAN, AMEN!
Mengapa sering timbul keonaran dalam TUBUH KRISTUS, antara Pdt satu gereja, satu sinode, bahkan juga antar aliran gereja, dalam TUBUH KRISTUS?
PEMBACAAN ALKITAB HARIAN
Kejadian 41 – 42